Pusat Bahasa dan Multibudaya

NAT-TEST

Tentang NAT-TEST

Pusat Bahasa dan Multibudaya Universitas Airlangga (panitia penyelenggara Ujian Bahasa Jepang NAT-TEST di Surabaya, Indonesia) bekerja sama dengan Senmon Kyouiku Publishing Co., Ltd. (institusi resmi penyelenggara NAT-TEST yang berpusat di Jepang) dalam menyelenggarakan Ujian Kemampuan Bahasa Jepang di wilayah Jawa Timur.

NIHONGO NAT-TEST adalah ujian yang mengukur kemampuan bahasa Jepang yang bukan penutur asli bahasa Jepang. Tes ini biasa dipilih oleh mereka yang ingin bekerja di Jepang ataupun dengan perusahaan Jepang yang ada di Indonesia. NIHONGO NAT-TEST dipisahkan oleh tingkat kesulitan (lima level) dan kemampuan umum diukur dalam tiga kategori: Grammar/Vocabulary, Listening, dan Reading Comprehension.

Format ujian dan jenis soalnya setara dengan yang tertera pada Japanese Language Proficiency Test (JLPT). Ada lima level dalam NIHONGO NAT-TEST. Level 5 adalah yang termudah diikuti oleh level 4, 3, 2, hingga level 1 kesulitan tertinggi. Level 1 dan 2 akan berfokus pada pengetahuan bahasa pesertanya melalui tes Reading dan Listening. Sedangkan untuk level 3, 4, dan 5, tes akan dibagi menjadi tiga sesi, yaitu Vocabulary, Listening, dan Grammar/Reading. NIHONGO NAT-TEST diselenggarakan 6 kali dalam setahun.

Prosedur Pendaftaran

*Mohon dibaca dengan seksama saat melakukan pendaftaran, kekeliruan dalam pemberkasan bisa berakibat kegagalan registrasi.

1. Log In menggunakan akun cybercampus Universitas Airlangga di laman ELPT (bagi peserta umum silahkan registrasi untuk membuat akun).
*Pada bagian data diri, pastikan ejaan nama lengkap sudah tepat dan cantumkan nomor telepon yang terhubung WhatsApp aktif.

2. Pada menu profile bagian data diri, pastikan ejaan nama lengkap sudah tepat dan cantumkan nomor telepon yang terhubung WhatsApp aktif. Jika sudah, unggah file foto berwarna formal dengan latar belakang berwarna merah/biru/putih (berpakaian formal) pada menu user profile.

nattest-req

3. Pilih menu test, kemudian pilih menu search test schedule.

4. Pilih test type(NAT-TEST) dan tanggal tes yang akan diikuti, kemudian pilih search.

5. Klik apply now pada jadwal tes yang dipilih (Pastikan level tes yang Anda pilih sudah benar).

6. Unggah file scan e-KTP Anda dalam format (.jpg ; .jpeg ; .png).

7. Klik continue to payment untuk melanjutkan ke proses pembayaran.

8. Cetak invoice pembayaran tes untuk melakukan pembayaran ke Bank Mandiri (melalui Teller/Mesin ATM/Livin by Mandiri). Tata cara pembayaran bisa dilihat disini.

9. Pembayaran administrasi NAT-TEST harus diselesaikan dalam waktu 5 jam. Silahkan lihat pada invoice Anda untuk batas pembayarannya (payment due).

10. Cetak bukti pendaftaran tes pada menu my schedule dengan cara klik tombol kartu peserta setelah selesai melakukan pembayaran.

Jadwal

Tarif

NIHONGO

NAT-TEST
Rp. 500.000
  •  

PANDUAN PENDAFTARAN & PEMBAYARAN TES SECARA LENGKAP BISA DIUNDUH DISINI

id_IDID